Link Live Streaming Timnas Australia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Link Live Streaming Timnas Australia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sumber :
  • ig/@saudint

Gadget – Ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia kembali menyajikan pertandingan bergengsi antara Timnas Australia melawan Timnas Arab Saudi, hari ini di Stadion AAMI Park, Melbourne. Laga Grup C ini dijadwalkan berlangsung pukul 16.10 WIB dan bisa disaksikan melalui link live streaming di RCTI+.

Timnas Indonesia Kuat di Mata Herve Renard, Ini Tiga Alasannya

Pertandingan ini sangat dinantikan karena mempertemukan dua tim kuat yang saat ini berada di papan atas klasemen sementara Grup C. Australia, dijuluki “Socceroos,” berada di posisi kedua, sementara Arab Saudi mengekor di peringkat ketiga. Kedua tim sama-sama mengoleksi lima poin, tetapi Australia unggul berkat selisih gol positif.

Timnas Australia dan Arab Saudi Sama Kuat di Grup C

Kedua tim memiliki rekor yang seimbang, membuat pertandingan ini kian menarik untuk disaksikan. Australia yang dipimpin pelatih mereka berharap bisa memanfaatkan keunggulan bermain di kandang sendiri untuk mengamankan posisi di papan atas. Socceroos datang dengan kepercayaan diri tinggi, berbekal dukungan suporter fanatik di AAMI Park, Melbourne.

Timnas Indonesia Menang 2-0, Herve Renard Terancam Mundur

Di sisi lain, Timnas Arab Saudi juga memiliki alasan kuat untuk percaya diri. Kedatangan pelatih baru, Herve Renard, diyakini membawa angin segar bagi tim asal Timur Tengah ini. Renard bukan sosok asing bagi Timnas Arab Saudi, karena ia sebelumnya pernah melatih mereka dari 2019 hingga 2023, dengan salah satu pencapaian gemilangnya adalah saat ia memimpin tim mengalahkan Argentina 2-1 pada Piala Dunia 2022.

Persaingan Sengit Socceroos dan Tim Elang Hijau

Dengan selisih gol yang ketat, Australia yang memiliki selisih gol +1 hanya unggul sedikit di atas Arab Saudi yang mencatatkan selisih gol -1. Ini menjadikan laga malam ini krusial bagi kedua tim, terutama untuk menjaga peluang melaju ke Piala Dunia 2026.

Halaman Selanjutnya
img_title
Saksikan Live Streaming Indonesia vs Arab Saudi: Misi 3 Poin Demi Harapan Garuda!