Hak Cipta Terlepas! Karakter Ikonis, dari Mickey Mouse hingga Superman, Kini Milik Publik

Mickey Mouse
Sumber :
  • thewaltdisneycompany

Gadget – Kabar kehilangan hak cipta Mickey Mouse oleh The Walt Disney Company sontak membuat kehebohan di kalangan publik.

Bobon Santoso Patenkan Konten Masak Besar, Jaga Karya Kreatif dari Plagiarisme

Peristiwa ini menyusul karakter Winnie The Pooh yang menjadi properti publik pada tahun 2022. 'Steamboat Willie,' sebagai wujud orisinal pertama Mickey Mouse oleh Disney, secara resmi memasuki domain publik pada 1 Januari 2024.

Pertama kali dibuat pada tahun 1928, masa berlaku hak cipta animasi orisinal milik Disney berakhir setelah 95 tahun sejak penayangan perdananya.

Viral! Foto Ala Ghibli Pakai ChatGPT Bikin Netizen Heboh – Legal atau Melanggar Hak Cipta?

Hal ini memberikan kebebasan kepada orang-orang untuk menggunakan desain awal si tikus menggemaskan ini, bukan versi terbaru Mickey Mouse yang masih dilindungi hak cipta.

Ketentuan Hak Cipta di AS

Penting untuk dicatat bahwa ketentuan hak cipta berbeda di setiap negara. Menurut Fast Company, hukum hak cipta di Amerika Serikat cukup kompleks.

Minecraft Java Edition 1.19 APK Gratis Terbaru Desember 2024: Download & Mulai Petualanganmu Sekarang!

Masa berlaku 95 tahun diberlakukan untuk kekayaan intelektual sebelum tahun 1978. Namun, bagaimana dengan karya yang diciptakan setelah 1978?

Halaman Selanjutnya
img_title