Mudik Gratis Kota Tangerang 2025: Syarat, Cara Daftar, dan Jadwal Terbaru!

Mudik Gratis Kota Tangerang 2025: Syarat, Cara Daftar, dan Jadwal Terbaru!
Sumber :
  • Canva

Gadget – Pemerintah Kota Tangerang kembali menghadirkan program Mudik Gratis 2025 bagi warga Jabodetabek yang ingin pulang kampung saat Lebaran 1446 Hijriah. Program ini bertujuan untuk memberikan solusi transportasi yang nyaman dan aman bagi masyarakat, sekaligus mengurangi kepadatan lalu lintas selama arus mudik.

Mudik Gratis Jateng 2025: Cara Daftar, Syarat, dan Tujuan Lengkapnya!

Pendaftaran Mudik Gratis Tangerang 2025 sudah dibuka dan akan berlangsung hingga 23 Maret 2025. Bagi warga yang ingin ikut serta, segera daftarkan diri sebelum kuota habis!


Antusiasme Tinggi! Ribuan Pemudik Sudah Mendaftar

Sejak dibuka, program ini mendapatkan respons luar biasa dari masyarakat. Hingga 14 Maret 2025 pukul 15.00 WIB, Posko Validasi Tiket Mudik Gratis di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tangerang telah melayani lebih dari 2.232 pemudik.

Cara Daftar Mudik Gratis PLN 2025: Syarat, Jadwal, dan Kota Tujuan!

Menurut Kepala Dishub Kota Tangerang, Achmad Suhaely, masyarakat sangat antusias sejak hari pertama pendaftaran dibuka. Bahkan, ratusan orang sudah datang untuk validasi data dan penukaran tiket fisik.

"Pendaftaran tiket mudik gratis masih akan dibuka hingga 23 Maret 2025. Kuota tiket tersedia setiap hari mulai pukul 08.00 WIB, dan akan ditutup jika kuota terpenuhi. Begitu juga posko validasi, akan tetap beroperasi hingga 23 Maret pukul 16.00 WIB," ungkap Suhaely.

Halaman Selanjutnya
img_title
Strategi Ampuh Jadi Reseller Baju Lebaran di TikTok Saat Ramadan, Raup Cuan Berlimpah!