Rekomendasi Blender Murah dan Berkualitas untuk Kebutuhan Harian

Rekomendasi Blender Murah dan Berkualitas untuk Kebutuhan Harian
Sumber :
  • Cosmos

Gadget –  Blender adalah salah satu alat dapur penting yang sering kita gunakan untuk berbagai kebutuhan mulai dari membuat jus buah segar hingga menghaluskan bumbu masakan. Tapi dengan banyaknya pilihan di pasaran, memilih yang tepat bisa jadi lumayan bikin bingung, 'kan? Nggak usah khawatir, karena kali ini kami bakal kasih rekomendasi blender favorit yang cocok banget buat kamu!

1. Miyako BL-102PL: Serbaguna dan Kuat

Blender Murah atau Mahal? Simak Cara Memilih yang Terbaik Sesuai Kebutuhan!

Miyako BL-102PL

Photo :
  • tokopedia

Gimana kalau mulai dari yang dasar dulu? Miyako BL-102PL adalah pilihan sempurna buat kamu yang butuh blender serbaguna dengan harga ramah kantong. Kapasitas 1 liter yang dimilikinya cukup ideal untuk keluarga kecil ataupun buat eksperimen masak-masak sehari-hari. Blender ini punya motor CVT yang aman plus empat mata pisau stainless steel yang awet! Dengan performa seperti itu, Miyako BL-102PL cocok banget buat bikin jus, halusin bumbu, sampai mengolah adonan.

2. Cosmos CB-282G: Keamanan Ekstra dengan Kapasitas Besar

Tips Memilih Blender yang Tepat untuk Kebutuhan Dapur

Cosmos CB-282G

Photo :
  • facebook marketplace

Nah kalau kamu cari blender yang kapasitasnya lebih besar biar makin hemat waktu? Coba deh perhatikan Cosmos CB-282G yang punya wadah sebesar 2 liter ini. Blender kaca ini hadir dengan dua pilihan kecepatan serta fitur tambahan seperti penggiling bumbu basah dan kering. Oh iya, ada fitur safety lock system yang bikin blender ini semakin aman saat dipake, jadi kamu nggak perlu khawatir sama kecelakaan!

Halaman Selanjutnya
img_title
Praktis dan Cepat! Xiaomi Luncurkan Juicer Portabel Terbaru