Masih Beta, WhatsApp Siap Digunakan di Tablet

whatsapp
Sumber :
  • Istimewa

Gadget – WhatsApp saat ini sedang melakukan uji coba atau versi beta dari aplikasi pesan instan yang kompatibel untuk disematkan di tablet. Beberapa pengguna sudah mendapatkan notifikasi akses untuk mencobanya.

Lenovo ThinkBook Plus Hybrid 2 in 1: Hadirkan Dual OS Windows dan Android, Performa Tinggi Intel Core 7 155H

"Anda memiliki tablet Android? WhatsApp untuk tablet tersedia untuk penguji beta," tulis notifikasi tersebut yang bertengger di atas layar tampilan WhatsApp. 

Saat diklik, pengguna akan disuguhkan cara untuk bisa memulai menggunakan WhatsApp versi Beta di tablet. Dalam penjelasannya, berikut tahapan yang bisa dilakukan pengguna untuk menggunakan WhatsApp di tablet.

  • Pertama, sudah pasti anda harus memiliki perangkat tablet.
  • Kemudian, buka Google PlayStore di tablet Android tersebut.
  • Cari WhatsApp di Google PlayStore di tablet.
  • Pasang aplikasi atau perbarui ke versi terbaru
  • Buka aplikasi dan ikut instruksi untuk menautkan perangkat ke akun di ponsel.
PANDUAN Lengkap Cara Aman Menyadap WhatsApp Tanpa Scan Barcode!

Sejatinya, fitur WhatsApp untuk tablet sudah lama dinanti-nantikan banyak orang. Namun saat ini baru tablet berbasis Android saja yang bisa digunakan, belum untuk iPad.