Fitur Listening Mode: Menghapus Kendala Bahasa dengan Galaxy S24 Series

Fitur Listening Mode: Menghapus Kendala Bahasa dengan Galaxy S24 Series
Sumber :
  • Samsung Newsroom

Gadget – Kendala bahasa sering menjadi hambatan besar saat berlibur ke luar negeri. Berusaha memahami bahasa asing yang tidak dikuasai tentu mengurangi kesenangan dalam menjelajahi tempat-tempat baru. Namun, dengan teknologi Galaxy AI dari Samsung, masalah ini bisa diatasi dengan mudah.

Samsung telah memperbarui Galaxy S24 Series dengan 12 fitur Galaxy AI terbaru, salah satunya adalah Listening Mode.

Fitur ini memudahkan pengguna untuk memahami bahasa asing secara langsung melalui transkrip real-time. Hal ini memberikan keunggulan dibandingkan platform penerjemah biasa.

Apa Itu Listening Mode?

Listening Mode, yang pertama kali diperkenalkan di Galaxy Z Fold6 dan Z Flip6, kini hadir lebih canggih di Galaxy S24 Series. Fitur ini memungkinkan Anda untuk mendengarkan percakapan dalam bahasa asing dan mendapatkan terjemahannya secara instan.

Cocok sekali digunakan saat traveling, terutama di tempat-tempat yang sering menggunakan bahasa lokal. Misalnya, ketika Anda mengunjungi museum di luar negeri, sering kali pemandu wisata berbicara dalam bahasa yang tidak Anda mengerti.

Dengan Listening Mode, Anda bisa mendapatkan transkrip terjemahan real-time dari penjelasan mereka. Jadi, Anda tidak akan ketinggalan informasi penting dan pengalaman wisata Anda akan lebih berkesan.