5 Fakta Sakumo hatake, Taring Putih Konoha yang Dilupakan!
- Screenrant
4. Menolong Teman Lebih Penting dari Misi
Salah satu nilai hidup yang diturunkan Sakumo kepada Kakashi adalah pentingnya persahabatan. Sayangnya, awalnya Kakashi justru menolak prinsip ini.
Sebagai ninja, Sakumo pernah dihadapkan pada pilihan sulit: menyelesaikan misi atau menyelamatkan temannya yang dalam bahaya. Sakumo memilih meninggalkan misinya demi menyelamatkan temannya. Keputusan ini membuat misinya gagal dan reputasinya sebagai ninja hancur.
Masyarakat mulai mencapnya sebagai ninja gagal, meski ia bertindak berdasarkan hati nurani. Kakashi muda yang melihat ayahnya diperlakukan seperti itu menjadi sangat mementingkan misi di atas segalanya. Sampai akhirnya, Obito mengubah pandangan Kakashi dengan berkata, "Ninja yang meninggalkan misinya adalah sampah, tapi ninja yang meninggalkan temannya lebih buruk dari sampah."
5. Kisah Tragis Sakumo yang Berakhir dengan Bunuh Diri
Kegagalan dalam misi tersebut menjadi awal dari masa-masa kelam bagi Sakumo. Orang-orang yang dulu memujanya mulai menghina dan menganggapnya tidak berguna. Tekanan itu semakin besar hingga akhirnya Sakumo memutuskan untuk mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.