Nvidia RTX 5090 Rilis dengan Harga Rp32 Juta: GPU Tercepat di Dunia atau Hanya Mahal Saja?

Nvidia RTX 5090 Rilis dengan Harga Rp32 Juta: GPU Tercepat di Dunia atau Hanya Mahal Saja?
Sumber :
  • Nvidia

GadgetNvidia resmi memperkenalkan kartu grafis terbaru mereka, RTX 5090, pada gelaran CES 2025. Produk ini langsung mencuri perhatian dengan harga fantastis mencapai USD 1.999 atau sekitar Rp 32 juta.

ASUS ROG G700: Desktop Gaming Masa Depan dengan RTX 5090 dan Pendinginan Canggih, Siap Taklukkan Game Apa Saja

Dengan label harga setinggi itu, banyak yang penasaran sejauh mana kemampuan GPU ini.

RTX 5090 menjadi bagian dari seri GPU RTX 50 yang menggunakan arsitektur Blackwell. Teknologi ini merupakan lompatan besar dari generasi sebelumnya, Ampere dan Ada Lovelace, yang digunakan pada RTX 4090.

Harga NVIDIA GeForce RTX 50 Series: GPU Baru dengan Teknologi AI!

Dibandingkan pendahulunya, RTX 5090 dihargai USD 400 lebih mahal, namun Nvidia menjanjikan performa yang sebanding dengan lonjakan harga tersebut.

Desain dan Teknologi Terkini

Dalam pembaruan desainnya, Nvidia menghadirkan Founders Edition dengan sistem pendingin terbaru. GPU ini dilengkapi dua kipas flow-through dan 3D vapor chamber yang meningkatkan efisiensi termal.

Nvidia GeForce RTX 5090: Inovasi Terdepan dalam Dunia GPU

Semua kartu grafis dalam seri RTX 50 kini menggunakan antarmuka PCIe Gen 5 dan konektor DisplayPort 2.1b.

Halaman Selanjutnya
img_title