airasia Super App Mulai Garap Komunitas

AirAsia Food
Sumber :
  • Foto: AirAsia Newsroom

Gadget – Demi benar-benar menjadi super app seutuhnya, Capital A yang memayungi AirAsia ingin memperkuat pengalaman berbasis komunitas di dalam aplikasi airasia Super App. Mereka menghadirkan sejumlah fitur baru untuk menuju target tersebut. 

airasia Super App Pilih Bali Jadi Pasar Pertama Ride di Indonesia

Terdapat sejumlah fitur terbaru dalam airasia Super App, seperti airasia chat, games, dan airasia gifts yang memungkinkan anggota dari komunitas airasia untuk terhubung, bermain, dan saling berbagi. Ada fitur chat sampai media sosial yang terintegrasi di dalam aplikasi tersebut.

"Kehadiran airasia community telah lama menjadi visi saya, bahkan sejak kami hanyalah sebuah maskapai, untuk menciptakan komunitas dan platform interaktif, terutama platform pengiriman pesan seperti airasia chat. Kini, airasia telah berevolusi menjadi sebuah travel super app, yang memungkinkan kami untuk mendorong dan memperkenalkan hal ini kepada dunia. Kami memiliki 51 juta basis data pelancong yang mencari konten, informasi, dan hiburan, dimana hal ini merupakan kesatuan dari pengalaman perjalanan mereka." ujar CEO of Capital A, Tony Fernandes, dalam keterangan resminya.

AirAsia Bikin Program Loyalitas Pelanggan Pakai Blockchain

Menurut Tony, pada dasarnya, pilar Komunitas ini atau yang diperkenalkan sebagai airasia Republic adalah masa depan dari airasia Super App, serta bagian tak terpisahkan dari bisnis maskapai mereka. 

"Dengan menyajikan ragam fitur untuk meningkatkan pengalaman dan keterlibatan pengguna. Inilah ruang dimana airasia ingin merekatkan seluruh kawasan Asia Tenggara, dengan memfasilitasi para pengguna untuk berbagi informasi, terlibat, membangun koneksi, menyebarkan kreativitas, serta saling belajar satu sama lain, sehingga tercipta rasa kebersamaan komunitas yang kuat. Selain itu, kami akan terus memperluas ekosistem kami, menciptakan pengalaman interaktif yang berkelanjutan bagi pengguna, untuk menjadikan airasia community sebagai sebuah gaya hidup.” kata Tony.

Beli Produk Duty Free Bandara Lewat Air Asia Travelmall Gratis Ongkir

Social Profile, airasia chat

Pengguna airasia Super App kini dapat mengatur profil sosial mereka di dalam komunitas melalui bagian ‘Social Profile’. Bagian profil merupakan inti dari pengalaman komunitas, dimana pengguna dapat terlibat dalam percakapan secara langsung, berinteraksi dengan sesama anggota komunitas yang memiliki minat serupa, serta mempersonalisasikan konten yang ingin mereka terima. Profil sosial akan memungkinkan mereka untuk berkomunikasi dengan pelancong lainnya, begitupun daftar kontak yang terdapat di dalam airasia chat. Pengguna dapat bergabung dengan lebih dari 20 komunitas aktif, mulai dari pecinta kuliner, wisatawan, hingga mereka yang menyukai petualangan. Lebih dari itu, pengguna juga bisa mengikuti channel yang tersedia untuk mendapatkan berita dan promosi terbaru dari seluruh ekosistem airasia.

Halaman Selanjutnya
img_title