POCO C65, Smartphone #SiPalingGesit, Segera Hadir di Indonesia pada 4 Januari 2024
- Poco
Gadget – POCO Indonesia memastikan bahwa tanggal 4 Januari 2024 akan menjadi momen penting bagi para penggemar teknologi di Indonesia. Brand yang sangat digemari oleh anak muda ini akan merilis hape terbaru mereka, POCO C65, yang dijuluki #SiPalingGesit.
Menurut Andi Renreng, Associate Director Marketing POCO Indonesia, "Pada tanggal tersebut, POCO dengan bangga akan memperkenalkan POCO C65 di Indonesia, menghadirkan inovasi terkini untuk memenuhi kebutuhan anak muda yang selalu mencari performa ekstrem, gemar multitasking, dan tentu saja memperhatikan desain yang stylish."
POCO C65 didesain khusus untuk generasi muda yang menginginkan performa tinggi, terutama bagi mereka yang sering melakukan multitasking dan mendalami dunia gaming.
Smartphone ini juga dihadirkan dengan memperhatikan aspek keuangan para pengguna muda, dengan menawarkan harga yang terjangkau.
"Berdasarkan pemahaman kita terhadap kebutuhan anak muda, yang ingin segalanya dilakukan dengan cepat, terutama dalam hal gaming dan multitasking, serta ingin tampil stylish di kalangan teman-temannya," ungkap Bung Andi. "Hal ini menjadi fokus utama dalam pengembangan POCO C65."
Performa unggul POCO C65 didukung oleh prosesor 8 core dari chipset Helio G85 yang dikombinasikan dengan RAM besar.
Dengan RAM hingga 8GB dan teknologi ekstensi memori, POCO C65 mampu mengakomodasi kebutuhan multitasking dan gaming tanpa hambatan.
Meski begitu, Bung Andi belum bersedia memberikan detail harga POCO C65 secara rinci.
Walaupun belum bisa diumumkan saat ini, namun informasi lengkap mengenai harga akan segera kami sampaikan.
Pantau terus perkembangan seputar POCO C65, karena harga yang ditawarkan akan menjadi yang paling ekstrem di kelasnya, sesuai dengan komitmen POCO."
Lebih lanjut, untuk memenuhi kebutuhan pengguna, POCO C65 dibekali dengan chipset MediaTek Helio G85 dan RAM 8GB yang dapat diperluas hingga 16GB.
Untuk kebutuhan penyimpanan, tersedia memori internal sebesar 256GB yang dapat ditingkatkan hingga 1TB melalui memori eksternal.
Meskipun demikian, informasi lebih lanjut tentang HP Poco ini, termasuk harga, masih menjadi misteri.
Meski demikian, Andi menegaskan bahwa Poco C65 akan ditawarkan dengan harga yang sangat kompetitif, sesuai dengan prinsip Poco untuk selalu menyajikan produk dengan performa ekstrem namun dengan harga yang ekstrem di kelasnya.
POCO C65 sendiri telah dirilis secara global pada bulan November 2023 lalu.
Smartphone ini secara khusus ditujukan untuk generasi muda yang membutuhkan perangkat dengan performa tinggi namun tetap terjangkau.
Dengan layar 6,74 inci yang mendukung refresh rate 90Hz, POCO C65 memberikan pengalaman menonton yang lebih mulus bagi para penggunanya.
Dapatkan informasi terbaru seputar Gadget, Anime, Game, Tech dan Berita lainnya setiap hari melalui social media Gadget VIVA. Ikuti kami di : | |
---|---|
@gadgetvivacoid | |
Gadget VIVA.co.id | |
X (Twitter) | @gadgetvivacoid |
Whatsapp Channel | Gadget VIVA |
Google News | Gadget |