Harga Poco F6 dan F6 Pro Raja Baru Sudah Rilis: Gahar, Murah, Kamera Ciamik dan AnTuTu Skor 1.5 Juta

Harga Poco F6 dan F6 Pro: Gahar, Terjangkau dan Kamera Sony 50MP OIS, Raja Baru di Kelas Mid-Range!
Sumber :
  • mi.com

Gadget – Poco tak henti-hentinya membuat gebrakan di pasar smartphone menengah. Kali ini, mereka resmi meluncurkan Poco F6 dan F6 Pro yang menawarkan spesifikasi genting dengan harga yang bersaing.

Performa Gahar dengan Snapdragon 8 Gen Series

Xiaomi Smart Speaker Lite: Smart Speaker Murah dengan Fitur Berkualitas

Poco F6 mengandalkan prosesor terbaru Snapdragon 8s Gen 3, yang dirancang untuk efisiensi daya. Prosesor ini dibangun dengan fabrikasi 4nm dan memiliki konfigurasi core 1+4+3. Sementara Poco F6 Pro menggunakan Snapdragon 8 Gen 2, performa flagship yang masih relevan. Keduanya menjamin performa kencang untuk penggunaan sehari-hari, termasuk gaming.

Layar Lega dan Jernih

Layar Poco F6 dan F6 Pro sama-sama lega berukuran 6.67 inci dengan panel AMOLED dan refresh rate 120Hz untuk pengalaman scrolling dan bermain game yang mulus. Namun, Poco F6 Pro unggul dengan resolusi QHD+ dan kecerahan puncak 4000 nits, sementara Poco F6 menawarkan FHD+ (disebut "1.5K" oleh Xiaomi) dengan kecerahan puncak 2400 nits.

Kamera Mumpuni

Xiaomi TV A2 32 Inch: Android TV Layar HD dengan Dolby Audio cuma Sejutaan!

Kedua ponsel sama-sama dibekali kamera utama 50MP Sony IMX 600 dengan OIS untuk foto dan video jernih. Poco F6 Pro memiliki sensor utama yang lebih besar, berpotensi menghasilkan foto low-light yang lebih baik. Keduanya juga menawarkan mode portrait baru dan kamera depan yang mumpuni.

Halaman Selanjutnya
img_title