Bocoran Sensor Kamera dan Prosesor Samsung Galaxy S24 FE Terungkap

Bocoran Sensor Kamera dan Prosesor Samsung Galaxy S24 FE Terungkap
Sumber :
  • Digital Trends

Gadget –  Samsung akan kembali dengan generasi terbaru dari lini smartphone populer mereka, Galaxy S24 FE.

Samsung Galaxy S21 Ultra Turun Drastis, Cek Spesifikasi Gaharnya Disini

Bagi para penggemar Samsung, kabar bocornya spesifikasi Galaxy S24 FE ini tentu menjadi angin segar yang dinanti-nanti.

Dari layar, kamera, prosesor, hingga daya tahan baterai, semuanya akan kita bahas dari ponsel pintar ini.

Oppo A1s: Ponsel Murah Dibekali RAM 12GB, Harga cuma 2,6 Jutaan!

Tidak bisa dipungkiri, salah satu hal pertama yang dilihat pengguna dari sebuah ponsel adalah desain dan layar.

Samsung Galaxy S24 FE tetap setia pada gaya desain seri Galaxy S24. Namun, yang membedakan Galaxy S24 FE dari pendahulunya adalah ukuran layar yang lebih besar, yaitu 6,7 inci.

Infinix Note 11 Pro Turun Harga di November: Punya Keunggulan Kamera Zoom 30x Sekarang Mulai 1 Jutaan!

Jika dibandingkan dengan Galaxy S23 FE yang memiliki layar 6,4 inci, peningkatan ini akan memberikan pengalaman visual yang lebih imersif.

Layar ini juga menawarkan kecerahan yang lebih tinggi yaitu, 1900 nits. Artinya, layar Galaxy S24 FE akan tetap terlihat jelas bahkan di bawah sinar matahari yang terang. 

Halaman Selanjutnya
img_title