Link Live Streaming Resmi Real Madrid vs Osasuna di La Liga Spanyol: Mampukah Los Blancos Bangkit?
- Istimewa
Gadget – Real Madrid kembali ke arena La Liga Spanyol musim 2024/25 dengan menghadapi Osasuna pada Sabtu, 9 November 2024 pukul 20.00 WIB. Laga ini bukan hanya sekadar perebutan tiga poin, tetapi juga kesempatan bagi Los Blancos untuk kembali ke jalur kemenangan setelah performa mereka belakangan ini diragukan banyak pihak.
Setelah sempat kehilangan momentum di derby melawan Atletico Madrid dan takluk di tangan Lille dalam Liga Champions, Real Madrid kembali mencoba bangkit. Mereka sempat memetik kemenangan 2-0 melawan Villarreal, meskipun cedera Dani Carvajal menjadi titik pahit dalam kemenangan itu. Performa mereka kembali diuji ketika bertemu Celta Vigo dan Borussia Dortmund. Dalam laga melawan Dortmund, meskipun tertinggal dua gol, Madrid mampu membalikkan keadaan dan menang dengan skor telak 5-2 berkat hat-trick Vinícius Júnior.
Namun, kekalahan telak 0-4 di El Clásico melawan Barcelona memunculkan pertanyaan besar tentang strategi Ancelotti. Kelemahan lini belakang dan kurangnya kreativitas di tengah lapangan menjadi sorotan. Belum lagi ketidakberanian Ancelotti memberi kesempatan kepada pemain muda seperti Arda Güler dan Endrick, yang dinilai memiliki potensi mengubah dinamika permainan.
Real Madrid sejatinya dijadwalkan menghadapi Valencia pekan lalu, namun pertandingan ini ditunda akibat situasi darurat di wilayah tersebut. Akibatnya, fokus Real Madrid tertuju pada laga kontra Osasuna. Melawan tim yang di atas kertas lebih lemah, Los Blancos dituntut memberikan penampilan terbaik mereka demi mengembalikan kepercayaan publik.
Osasuna, di sisi lain, siap tampil dengan skuad terbaik mereka. Pelatih Vicente Moreno mungkin akan menerapkan tekanan tinggi, mengingat kondisi Real Madrid yang sedang tidak stabil. Cedera yang dialami pemain kunci seperti Dani Carvajal, David Alaba, serta keraguan terhadap kesiapan Aurélien Tchouaméni, membuat Real Madrid harus tampil maksimal meskipun dengan sejumlah pemain cadangan.
Perkiraan Susunan Pemain Real Madrid vs Osasuna:
Carlo Ancelotti kemungkinan akan tetap menurunkan Courtois, meskipun kiper ini belum sepenuhnya fit. Di lini tengah, kemungkinan ada rotasi untuk menjaga keseimbangan, sementara Vinícius Júnior tetap menjadi andalan utama di lini serang.