Harga Emas Hari Ini: Emas Global Stabil, Harga Antam Turun, Apa Penyebabnya, Cek Disini..
- ANTARA
Mengingat suku bunga yang lebih tinggi dapat mengurangi daya tarik emas sebagai aset investasi karena emas tidak memberikan bunga, kondisi ini bisa mempengaruhi harga emas global ke depannya.
Harga Emas Antam Hari Ini Turun
Sementara itu, di pasar domestik, harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami penurunan. Harga emas Antam dijual pada angka Rp 1.477.000 per gram pada perdagangan hari ini, turun Rp 5.000 dari harga sebelumnya. Adapun harga pembelian kembali atau buyback emas Antam juga turun Rp 8.000, kini berada di level Rp 1.336.000 per gram.
Berikut adalah daftar harga emas Antam per hari ini berdasarkan ukuran:
- Emas 5 gram: Rp 7,18 juta
- Emas 10 gram: Rp 14,3 juta
- Emas 25 gram: Rp 35,58 juta
- Emas 50 gram: Rp 71,05 juta
- Emas 100 gram: Rp 141,99 juta
- Emas 250 gram: Rp 354,58 juta
- Emas 500 gram: Rp 708,87 juta
- Emas 1.000 gram: Rp 1,417 miliar
Harga emas Antam ini masih belum termasuk pajak. Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan No. 34/PMK.10/2017, penjualan emas batangan dikenakan pajak potongan sesuai aturan.
Bagi pembelian emas dengan nominal di atas Rp 10 juta, pembeli yang memiliki NPWP dikenakan pajak PPh 22 sebesar 1,5%, sementara non-NPWP dikenakan tarif 3%. Pajak ini akan langsung dipotong dari transaksi buyback.