Ingat Mantan? Bisa Jadi Dia Masih Rindu! Ini Cara Mengetahuinya!
- Dok. Treat id
Gadget – Hidup memang penuh kejutan, salah satunya adalah ketika ingatan tentang mantan tiba-tiba muncul di pikiranmu. Pertanyaannya, apakah ketika kamu mengingat mantan, dia juga memikirkanmu? Meski hubungan sudah berakhir dan komunikasi terputus, ada kalanya kenangan manis bersama mantan kembali hadir, membawa banyak pertanyaan yang sulit terjawab.
Wajar jika kamu sesekali mengingatnya. Bagaimanapun, dia pernah menjadi sosok yang spesial dalam hidupmu. Tetapi, apakah dia juga mengingatmu? Jika kamu penasaran, berikut delapan tanda yang bisa membantu menjawab rasa ingin tahu itu.
1. Mantan Masih Sering Menghubungimu
Jika mantanmu masih rutin menghubungimu, baik lewat pesan singkat maupun media sosial, ini bisa menjadi tanda bahwa dia masih memikirkanmu. Biasanya, pesan-pesan tersebut dimulai dengan basa-basi, seperti menanyakan kabar atau kesibukanmu. Namun, jangan salah, itu bisa jadi caranya untuk menjaga komunikasi tetap terjalin.
2. Kerap Mengungkit Kenangan Masa Lalu
Tiba-tiba membahas momen indah saat kalian bersama adalah salah satu tanda kuat bahwa dia masih mengingatmu. Jika intensitasnya sering, mungkin dia belum sepenuhnya bisa move on. Kenangan masa lalu itu mungkin menjadi caranya untuk kembali mendekatimu.