Kemenkominfo Akhirnya Blokir Domino Qiu Qiu Dkk

Permainan kartu domino
Sumber :
  • Unsplash.com

Gadgetviva – Kemenkominfo akhirnya blokir Domino Qiu Qiu dan beberapa game online yang disinyalir memiliki unsur perjudian. Padahal sebelumnya, Kominfo jelas-jelas mengaku sudah mengecek aplikasi tersebut dan diyakini bukan aplikasi judi online.

Seolah tidak ingin mengaku salah atas pemeriksaan sebelumnya, Kemenkominfo langsung melakukan pemblokiran terhadap 15 aplikasi atau sistem elektronik yang disinyalir memfasilitasi kegiatan perjudian, Beberapa aplikasi tersebut seperti Domino Qiu Qiu, Topfun, Pop Domino, MVP Domino, Pop Poker, Let’s Domino Gaple QiuQiu Poker Game Online, Steve Domino QiuQiu Poker Slots Game Online, Higgs Slot Domino Gaple QiuQiu, Ludo Dream, Domino QiuQiu 99 Boyaa QQ KIU, Domino Gaple Boya QiuQiu Capsa, Poker Texas Boyaa, Poker Pro.id, Pop Big2, dan Pop Gaple.

 

Kemenkominfo Security Operations Center

Photo :
  • Foto: Kemenkominfo

 

"Kementerian Kominfo selama ini konsisten melakukan pemutusan akses terhadap konten perjudian, dan sejauh ini kami telah memblokir sebanyak 534.183 konten judi yang ditemukan dalam situs internet sejak tahun 2018. Ini menunjukkan komitmen kuat kami terhadap pemberantasan judi online,” ujar Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate dalam keterangan resminya, Selasa, 2 Agustus 2022.

Baca juga: Kominfo Bantah Loloskan Aplikasi Judi Online