Harga Emas Antam 24 Karat Tembus Rekor Termahal Sepanjang Sejarah

Harga Emas Antam 24 Karat Tembus Rekor Termahal Sepanjang Sejarah
Sumber :
  • Canva

GadgetHarga emas keluaran Logam Mulia Antam 24 karat, Jumat (7/6/2024), mencatat rekor tertinggi sepanjang sejarah. Pada hari ini, harga emas mengalami lonjakan signifikan, naik sebesar Rp 17.000 per gram dan mencapai level Rp 1.366.000 per gram.

Harga Emas Capai Rekor Tertinggi Ditengah Isu Pemangkasan Suku Bunga Oleh The FED

Pergerakan harga emas saat ini menunjukkan tren yang sangat menarik, terutama bagi para investor. Untuk satuan terkecil, yaitu emas 0,5 gram, kini dijual dengan harga Rp 733.000. Sementara itu, emas dengan berat 10 gram dijual seharga Rp 13.155.000. Adapun harga emas terbesar, yakni ukuran 1.000 gram atau 1 kilogram, dibanderol dengan harga fantastis sebesar Rp 1.306.600.000.

Pergerakan Harga Emas dalam Sepekan

Dolar AS Melemah, Berpotensi Menjadi Kabar Baik Bagi Logam Mulia

Dalam sepekan terakhir, pergerakan harga emas Antam tercatat berada di rentang Rp 1.329.000 per gram hingga Rp 1.366.000 per gram. Ini menunjukkan adanya fluktuasi harga yang cukup tajam, namun secara umum, tren menunjukkan kenaikan yang signifikan. Dalam sebulan terakhir, harga emas bergerak antara Rp 1.303.000 per gram hingga Rp 1.366.000 per gram.

Harga Buyback Emas Antam

Uwinfly M75: Sepeda Listrik Futuristik dilengkapi Fitur NFC dan Suspensi Hidrolik yang Super Empuk!

Selain harga jual, harga buyback emas Antam juga mengalami kenaikan. Hari ini, harga buyback naik sebesar Rp 16.000 per gram dan kini berada di level Rp 1.248.000 per gram. Ini berarti, jika Anda ingin menjual emas kembali ke Antam, mereka akan membelinya dengan harga tersebut.

Peraturan Pajak Pembelian Emas

Halaman Selanjutnya
img_title