Siap-siap! Smartphone ZTE Mau Masuk Pasar Indonesia Lagi

ZTE ikut Technology Day XL Axiata
Sumber :
  • Dok. XL

Joy Wahjudi, CEO Erajaya Digital, mengungkapkan dukungan keputusan ZTE untuk kembali memasuki dan menggarap pasar smartphone Indonesia, dan merasa terhormat telah ditunjuk sebagai partner untuk ekspansi strategis ini. Hal ini sejalan dengan komitmen Erajaya Digital untuk menghadirkan keragaman portofolio produk terutama pada kategori smartphone beserta ekosistemnya di jaringan ritel kami. 

Spesifikasi Dan Harga ZTE Blade A72

"Kerjasama ini akan memperluas opsi pelanggan untuk mendapatkan perangkat smartphone berkualitas tinggi yang inovatif dan up-to-date mengikuti perkembangan teknologi. Sebagai distributor nasional merek ZTE di Indonesia, kami siap memberikan dukungan yang terbaik secara all out dalam mensukseskan kerjasama ini dan menghadirkan smartphone ZTE di ratusan gerai ritel kami yang tersebar di seluruh Indonesia," kata Joy.

Rangkaian ponsel pintar ZTE dirancang dengan desain yang solid dan spesifikasi yang bagus, memperhatikan fitur penting yang paling dicari oleh pelanggan. Melalui berbagai seri ponsel pintar yang akan segera hadir di pasar Indonesia, ZTE terus mengembangkan kapabilitasnya untuk menjawab kebutuhan konektivitas dan gaya hidup pengguna. Di awal tahun ini, ZTE juga telah memamerkan serangkaian ponsel pintar andalannya di Mobile World Congress (MWC) di Barcelona Maret lalu sebagai bukti inovasi dalam produk dan aksesorisnya. Smartphone handal ini dalam waktu dekat akan dapat dijumpai di ratusan toko di bawah bendera Erajaya Group yang hadir di seluruh Indonesia.

Nelayan Indonesia Kini Bisa Akses Aplikasi HP di Tengah Laut dengan Telkomsel dan ZTE