Telkom Indibiz Genjot Solusi Digital di 11 Sektor Industri

Indibiz Telkom di Digiland 2024
Sumber :
  • Sarie/Gadgetdiva.id

indibiz">Telkom Indibiz menambah lini solusi bisnisnya ke empat industri lain. Pasalnya, kemajuan teknologi digital kini merambah hampir ke semua sektor,termasuk properti dan agrikultur.

UKM Lebih Produktif! Indibiz dan Microsoft 365 Siapkan Solusi Digital

Indibiz, ekosistem solusi digital dari Telkom Indonesia, kini memperluas layanannya dengan menghadirkan solusi baru yang dirancang khusus untuk mempercepat transformasi digital di kedua sektor tersebut. Sebuah langkah inovatif yang diharapkan dapat mendukung akselerasi digitalisasi bagi bisnis kecil dan menengah di seluruh penjuru negeri.

Indibiz sebelumnya telah dikenal dengan tujuh solusi digital di berbagai sektor bisnis, dan kini ditambah empat series baru yang akan melengkapi layanan mereka menjadi 11 sektor. Sektor tambahan ini mencakup properti dan agrikultur, bersamaan dengan manufaktur, serta media dan komunikasi. Langkah strategis ini memperkuat komitmen Telkom untuk terus menjadi pemimpin dalam solusi bisnis digital bagi pasar Business to Business (B2B) di Indonesia.

Indibiz Raih Penghargaan! Solusi Digital Ini Ubah Nasib 25 Juta UMKM Indonesia!

Telkom Indibiz

Photo :
  • Telkom Indibiz untuk Indonesia (Telkom)

Dengan rangkaian series baru ini, paradiva yang terjun di bidang bisnis dapat memilih solusi digital yang sesuai dengan kebutuhan spesifik mereka. Tujuannya adalah untuk membuat proses bisnis menjadi lebih sederhana, efektif, dan efisien. Telkom memastikan bahwa setiap solusi yang ditawarkan tidak hanya cocok dengan kebutuhan pasar saat ini, tetapi juga memberikan manfaat lebih signifikan bagi pengguna, terutama dalam segmen bisnis skala kecil dan menengah (SME).

Mungkin Ini Solusi Bisnis Media yang Terdisrupsi Digitalisasi

Reni Yustiani, OVP Enterprise Regional Management Telkom, menjelaskan bahwa empat series baru dari Indibiz adalah wujud nyata komitmen mereka dalam mendukung digitalisasi bisnis di Indonesia. “Melalui series ini, kami ingin memastikan para pelaku bisnis, khususnya SME, dapat mengakses teknologi digital yang aman dan efisien, guna mempercepat transformasi dan memudahkan operasional bisnis mereka,” ujar Reni.

Langkah Telkom ini juga memungkinkan mereka bermain peran yang lebih penting dalam menciptakan peluang bisnis yang lebih maju dan berkelanjutan bagi pelaku usaha yang ingin mengadopsi teknologi digital. Indibiz berupaya menyediakan ekosistem yang mendukung setiap langkah pelaku usaha menuju transformasi digital yang holistik dan inovatif.

Halaman Selanjutnya
img_title