Misi NASA Europa Clipper Siap Diluncurkan 10 Oktober, Teliti Kehidupan di Bulan Es Jupiter
- The Quint
Gadget – NASA bersiap meluncurkan misi luar angkasa ambisius, Europa Clipper, pada 10 Oktober 2024. Misi ini akan menjelajahi Europa, bulan es Jupiter, yang diyakini menyimpan potensi kehidupan di bawah permukaan esnya.
Menariknya, Europa dianggap sebagai salah satu tempat paling menjanjikan di tata surya dalam pencarian kondisi yang mendukung kehidupan di luar Bumi.
Europa diyakini memiliki lautan air asin di bawah lapisan es tebalnya. Para ilmuwan percaya bahwa lautan ini mungkin menyimpan senyawa organik dan energi yang cukup untuk mendukung kehidupan mikroba.
Europa Clipper dirancang untuk mengukur ketebalan lapisan es tersebut, mempelajari aktivitas geologis, dan mencari senyawa organik yang bisa menjadi 'bahan' kehidupan.
Persiapan dan Tantangan Misi
Pesawat luar angkasa Europa Clipper akan diluncurkan menggunakan roket SpaceX Falcon Heavy dari Kennedy Space Center, Florida. Meski sempat ada kekhawatiran terkait transistor yang rusak, misi ini tetap sesuai jadwal.
Setelah menempuh perjalanan sejauh 2,9 miliar kilometer, Clipper diperkirakan tiba di Jupiter pada April 2030 dan melakukan 49 flyby di sekitar Europa.