Pertama di Indonesia, 2 Operator Telko yang Bersaing Malah Kerja Sama

Dirut Telkom Indonesia Ririek Adriansyah
Sumber :
  • Telkom

Telkom Indonesia dan IOH berupaya menciptakan inovasi untuk solusi digital, sekaligus menjajaki kemungkinan kemitraan dengan perusahaan teknologi global untuk memberdayakan usaha kecil dan menengah (UKM) bahkan perusahaan besar untuk tumbuh lebih besar lagi.

Starlink Hadir di Indonesia Tahun 2024, Mampukah Mengubah Kehidupan Masyarakat?

Lebih lanjut, baik Telkom Indonesia maupun IOH bertujuan untuk meningkatkan literasi digital bagi keberlangsungan bisnis digital di Indonesia.  Mereka berkomitmen untuk memberdayakan lebih banyak sumber daya manusia Indonesia dengan talenta digital untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi nasional melalui digitalisasi.

Telkom Indonesia dan IOH akan terus memainkan peran penting dalam mempercepat ekosistem digital di Indonesia melalui kolaborasi serta pengembangan produk dan layanan. Kolaborasi ini akan mengatasi tantangan masyarakat digital sekaligus memberikan pengalaman yang luar biasa bagi setiap masyarakat Indonesia.

5 Inovasi Telkomsel di 2022 untuk Dukung Ekonomi Digital Indonesia